"Wasting Light" merupakan sebuah album studio dari band rock alternative asal Amerika Foo Fighters. Album ini di produksi oleh Butch Vig dan dirilis pada tanggal 12 April 2011 melalui RCA Records. Judul album diambil dari lirik lagu "Miss the Misery" yang ada dalam album ini.
Album ini mulai dikerjakan pada tanggal 16 Agustus 2010 hingga 3 Januari 2011 bersama produser musik Butch Vig (produser single Nirvana, "Nevermind"), yang sebelumnya menghasilkan dua lagu baru untuk album band ditahun 2009, Greatest Hits. Album ini pengerjaannya dilakukan di garasi rumah vokalis Dave Grohl, dan direkam tanpa menggunakan komputer.
"Ada 11 lagu dan dari bagian awal hingga akhir tak satupun ada lagu balada yang membuat ngantuk", tegas Dave pada BBC Radio 1. "Proses rekaman album itu begitu sederhana. Pengerjaannya dilakukan di garasi rumah saya. Kenyataannya kami merekam lagu tersebut tanpa menggunakan komputer sungguh terasa sederhana. Suara dari materi album itu begitu hebat".
Walaupun gitaris Pat Smear telah tampil live bersama band sejak tahun 2006, album ini adalah album pertama yang memiliki fiturnya sebagai anggota resmi sejak album tahun 1997, The Colour and the Shape.
Album ini terinspirasi oleh grup musik beraliran pop disco yang notabene banyak menghasilkan lagu-lagu balada, ABBA, grup asal Swedia inilah yang ternyata menjadi salah satu ide dibalik terciptanya album ini. Tapi, Foo Fighters langsung mematahkan pendapat orang yang menganggap bahwa hasil rekaman mereka nanti bakal terdengar seperti lagu-lagu yang dibawakan oleh grup band tersebut. Dalam penggarapan album ini, mereka hanya terinspirasi oleh lirik yang ada pada bagian refrain di lagu-lagu hasil karya ABBA saja. Band berharap dengan terinspirasi dari lagu ABBA dan Bee Gees, agar karya mereka bisa menjadi sesuatu yang besar dan hebat seperti apa yang pernah didapatkan oleh kedua band pendahulunya itu. Dalam proses penggarapan album ini.
Pada tanggal 17 Januari 2011, band merilis teaser lagu 30 detik dari lagu "Bridge Burning" dari album ini melalui website mereka. Pada tanggal 1 Februari, band ini merilis teaser lagu 30 detik kedua dari lagu "Miss the Misery" pada website mereka, serta mengumumkan bahwa tanggal rilis resmi dari album ini akan dirilis pada tanggal 12 April 2011.
Pada tanggal 12 Februari, untuk promosi album ini, band merilis video musik pertama untuk lagu berjudul "White Limo", yang menampilkan Lemmy dari Motorhead. Video ini dikemas dengan visual sederhana, dan memperlihatkan ketika satu persatu personil band ditabrak oleh pengendara mobil limousine putih. Karena tak ingin membuat masalah, sang pengendara kemudian membiarkan para personil menikmati hidangan mewah di dalam limousine tersebut.
Karena band tidak ingin membuat penggemarnya menunggu terlalu lama untuk mendengarkan lagu-lagu mereka, band telah memperdengarkan lagu-lagu di album ini dalam sebuah konser di London pada tanggal 26 Februari 2011. Band tampil di klub Dingwalls, yang berada di sebuah kota kecil Camden, London. Klub berkapasitas 500 orang itu dipenuhi penggemar Foo Fighters. Band membawakan seluruh single yang ada di album terbarunya ini. Penggemar meminta band untuk tampil lebih lama lagi dan membawakan lagu-lagu andalan mereka yang lainnya. Selain membawakan lagu-lagu terbaru mereka yang ada dalam album ini seperti "Rope" dan "These Days", mereka juga menampilkan hits seperti "Best Of You" dari album In Your Honor (2006), "All My Life" (One by One-2004), "My Hero" (The Colour and the Shape-1997), dan "The Pretender" (Echoes Silence Patience & Grace-2009). Penampilan seru mereka ini ditutup dengan lagu dari album terdahulu "This Is A Call" (Foo Fighters-1995). Sehingga konser kecil ini berlangsung selama tiga jam. Penampilan ini memang sudah diisyaratkan Dave sebelumnya tentang kesukaannya pada pertunjukan rahasia.
Pada tanggal 23 Februari 2011, lagu berjudul "Rope" tersedia untuk streaming online. Dan lagu ini resmi dirilis sebagai single pertama album pada tanggal 1 Maret 2011. Debut lagu ini menduduki nomer #1 di Billboard's Rock Chart. Video musik untuk lagu ini ditayangkan perdana di MTV pada tanggal 10 Maret 2011. Video ini dibuat dengan konsep yang sederhana namun tetap memberikan kesan rock 'n' roll di dalamnya.
Seminggu sebelum album ini dirilis, penggemar dimanjakan dengan film dokumentar Foo Fighters bertajuk, Foo Fighters: Back and Forth. Film dokumenter ini akan ditayangkan pada 80 bioskop di Amerika mulai tanggal 5 April 2011.
Band selalu punya cara unik untuk memuaskan hati penggemarnya. Usai tampil di video musik lagu "Rope", band juga akan menggelar serangkaian pertunjukan pada bulan berikutnya. Mau tahu dimana tepatnya Dave Grohl dan kawan-kawan tampil? Di garasi rumah penggemarnya. Ini bagian dari kontes khusus yang digelar band bekerjasama dengan BlackBerry. Nantinya, band akan memilih sejumlah rumah diantaranya di kawasan New York, Denver, Chicago, Seattle dan Toronto. Penggemar di wilayah tersebut yang berminat cukup menuju website Foofightersgaragetour.com dan mengirimkan foto garasi mereka dan menjelaskan alasan mengapa band tertarik untuk konser di garasi mereka. Kalimat penjelasan itu harus dibuat tak lebih dari 25 kata. Pemenang utama juga akan menerima copy album "Wasting Light" dengan tanda tangan Foo Fighters.
Daftar lagu
1. Bridge Burning
2. Rope
3. Dear Rosemary
4. White Limo
5. Arlandria
6. These Days
7. Back & Forth
8. A Matter of Time
9. Miss the Misery
10. I Should Have Known
11. Walk
iTunes Bonus Tracks
1. Rope (Deadmau5 Remix)
2. Better Off
3. White Limo (Music video)
4. Walk (Live at the Roxy) (Video)
Personnel Foo Fighters:
●Dave Grohl - vokalis, gitar rhythm
●Pat Smear - gitar rhythm
●Nate Mendel - bass
●Taylor Hawkins - drum, perkusi, backing vokal
●Chris Shiflett - gitar rhythm, backing vokal
Tidak ada komentar:
Posting Komentar